ETOS Institut Desak Aparat Penegak Hukum Usut Dugaan Penyalahgunaan Anggaran KORMI

 

Selain kebijakannya yang kerap kontroversi, di internal partai PDI Perjuangan banyak yang tidak suka dengan keberadaan Tri sebagai Ketua DPC. Padahal, kata Iskandar, banyak kader yang militan dan mempuni di PDI-P.

“Tapi anehnya PDI-P malah mengangkat politisi ‘kutu loncat’. Seperti kita ketahui bahwa Tri sebelumnya itu kan diusung oleh PAN. Namun di pertengahan jalan karena kebaikan hati Pak Pepen maka dikenalkan dengan petinggi PDI-P.  Tapi setelah menjadi ketua DPC, Tri sepertinya kacang lupa kulitnya,” kata Iskandar.

Di eksternal partai pun, Tri dinilai memiliki banyak musuh. Bahkan Partai pengusung Tri pada Pilkada silam sudah tak sejalan dengan sosok Tri.

“Belum lama ini Tri membuka ruang permusuhan dengan PKS, sementara dengan Partai Golkar sendiri masyarakat sudah tahu bahwa Tri dinilai telah mengkhianati Rahmat Effendi, sebagai sosok yang pernah mengangkat dia dari birokrat menjadi politisi. Bahkan Tri sebelumnya bukan siapa-siapa tanpa ada campur tangan Rahmat Effendi,” katanya.

Parahnya lagi, kata Iskandar, Tri merupakan satu-satunya Wali Kota Bekasi yang melibatkan istri guna melanggengkan kekuasaannya. Hal itu terbukti dengan diangkatnya Wiwiek Hargono sebagai ketua KORMI dengan dibekali anggaran yang cukuf fantastis hingga miliaran rupiah.

“Kami menduga pembengkakkan anggaran itu sengaja dilakukan guna mempermudah sang istri agar dapat melakukan sosialisasi terhadap kaum perempuan. Namun publik harus mewaspadai anggaran sosialisasi itu bersumber dari mana. Oleh karena itu, kami selaku sosial kontrol akan terus mengawal adanya dugaan penyimpangan anggaran KORMI,” tegas Iskandar.

Selain itu, pihaknya mengaku akan terus mengawasi dugaan ASN di Kota Bekasi yang terlibat dalam politik praktis dalam mendukung salah satu kontestan calon Wali Kota Bekasi.

“Tentunya kami akan melakukan monitoring. Jika ada temuan atas dugaan keterlibatan ASN di Pemkot Bekasi dalam politik praktis, kami tidak segan-segan untuk melaporkannya agar segera ditindak,” tegasnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.