Ganjar: KH Tubagus Ahmad Syadzili Beri Pesan Jaga Toleransi

“Alhamdulillah, kami atas nama keluarga besar kesultanan banten, tentu merasa berterima kasih dan bersyukur atas kunjungan beliau dan kemudian beliau juga menengok kakanda kami,” kata Tubagus, dikutip dari antara.

KH Tubagus Muhammad Hassan pun mendoakan kesehatan dan keselamatan Ganjar. Dia juga mendoakan agar hajat Ganjar senantiasa dikabulkan.

Selain sowan ke kiai sepuh, Ganjar juga melakukan ziarah qubro di makam Sultan dari Kesultanan Keraton Surosowan Banten, Sultan Maulana Hasanudin. Ganjar melakukan ziarah qubro bersama ribuan jemaah yang terdiri dari kiai khos dan para santri.

Untuk diketahui, pendaftaran bakal capres dan cawapres dijadwalkan pada 19 Oktober hingga 25 November 2023.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu), pasangan capres dan cawapres diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Saat ini, ada 575 kursi di parlemen, sehingga pasangan capres dan cawapres pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara. (qq)

Leave A Reply

Your email address will not be published.