Geliat Ekonomi di Jakarta Tetap Berjalan, Appsindo Dukung Larangan Mudik
JAKARTA, Harnasnews.com – Ketua Umum Aliansi Pedagang Pasar Indonesia (Appsindo) Hasan Basri mendukung kebijakan pemerintah terhadap larangan mudik pada lebaran 1442 Hijriah.
Menurut Hasan, kebijakan pemerintah sangat menguntungkan pelaku UMKM. Karena dengan tidak mudik, pelaku UMKM bisa terus berjualan.
“Ini bisa mendukung pemerintah juga dalam rangka pemulihan ekonomi akibat dampak pandemi Covid-19. Selain itu, juga, kebijakan larangan mudik sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata Hasan Basri, saat ditemui wartawan, di Jakarta, Sabtu (8/5/2021).