PAMEKASAN, Harnasnews – Penuh rasa Syukur menjadi Mitra Polres Pamekasan dalam menciptakan kemajuan Kabupaten Pamekasan, Paguyuban Insan Jurnalis Pamekasan (PIJP) Selama ini sinergitas antara Polres Pamekasan sudah terjalin harmonis dengan baik, dengan kerja sama ini kedepan diharapakan semakin meningkatkan sinergitas kerjasama yang terpadu dan berkesinambungan dalam pertukaran informasi.
Bertepatan dengan hari ulang tahun Bhayangkara AKBP Jasuli Dani Irawan yang menjabat sebagai Kapolres Pamekasan paguyuban insan Jurnalis Pamekasan (PIJP) berikan Surprise serta doa dan diikuti seluruh anggota PIJP.
Kedatangan PIJP ke Polres Pamekasan tiada lain adalah untuk memberikan ucapan selamat, dan membawa kue Ulang Tahun yang bertuliskan Selamat HUT Bhayangkara Ke-78 kepada Kapolres Pamekasan Pamekasan (01/7/2024)
Dalam kesempatan tersebut Ketua Umum paguyuban Insan Jurnalis Pamekasan (PIJP) Sujak Lukman menyampaikan saat dikonfirmasi bahwa kegiatan tersebut memang sudah kami kemas dari kemarin dan memang sengaja tidak diberitahukan terlebih dahulu ke pihak polres Pamekasan
“Momentum ini keinginan temen-temen yang sudah direncanakan sebelumnya untuk memberikan kejutan kepada Kapolres Pamekasan,” katanya
Selanjutnya, Sujak mengatakan ini merupakan bentuk tali persaudaraan kita sebagai insan jurnalis terhadap siapapun yang sudah bermitra dengan kami baik kalangan pejabat, aparat maupun pengusaha.
“Dengan ini kami berharap kedepannya lebih solid dan guyub dalam melaksanakan tugas serta doa barokah untuk Kapolres,” ungkapnya.
Sementara itu Kapolres Pamekasan ,AKBP Jasuli Dani Irawan menyampaikan kami tidak tahu bahwa rekan-rekan media mau hadir dan memberikan doa barokah terhadap saya dan ini merupakan kebahagiaan yang luar biasa bagi saya.
“Terimakasih doa terbaiknya rekan-rekan media yang selama ini sudah bermitra dengan baik,” imbuhnya
Kapolres juga berharap semoga kebersamaan, dan sinergitas dengan wartawan khususnya PIJP terus terjaga dengan baik dan menjadi kontroling publik profesional,” tutupnya . (Hasib)