HUT ke-26 Kota Bekasi Diwarnai Tabur Bunga di TMP Bulak Kapal dan Drama Teatrikal

KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Memasuki usia 26 tahun, Kota Bekasi semakin dewasa. Memasuki tahun politik 2024 mendatang, masih banyak tantangan yang harus di hadapi Kota Bekasi.

“Ini sudah memasuki tahun 2024 tentunya apa aja yang belum bisa terselesaikan dan tentunya untuk menjawab tantangan dari warga terkait dengan infrastruktur pendidikan dan hal lainnya,” ujar Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto usai upacara peringatan HUT Kota Bekasi di Alun-alun Hasibuan Kota Bekasi pada Jumat (10/03/23).

Selama 410 dirinya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Bekasi, Tri mengucapkan terima kasih kepada semua jajaran, termasuk unsur Forkopimda.

“Pada kesempatan ini saya ucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Aparatur Pemkot Bekasi sebagaimana prestasi dalam empat tahun terakhir masa kepemimpinan kepala daerah tahun 2018 – 2023, Bang Pepen dan Mas Tri yang telah mendapatkan apresiasi tingkat Nasional maupun Provinsi,” katanya.

Pada tahun 2022 apresiasi tingkat Nasional dan Provinsi untuk Pemkot Bekasi mencatatkan 30 penghargaan. Beberapa apresiasi kinerja yang membanggakan antara lain ialah yang pertama penyelenggaraan pelayanan publik kategori pelayanan prima yang diperoleh oleh Dpmptsp dari Kementerian Pan RB.

Leave A Reply

Your email address will not be published.