Juara Pavorit Festival Gapura Cinta Negeri Dipilih Netizen

JAKARTA,Harnasnews.com  – Panitia akhirnya mengumumkan pemenang Festival Gapura Cinta Negeri. Dari 1.793 partisipan, terpilihlah 10 pemenang dalam kategori umum dan 3 pemenang dalam kategori Lembaga/Instansi/Perusahaan/Organisasi.

Ketua Panitia Festival Gapura Cinta Negeri yang juga Sekjen Kemendagri Hadi Prabowo sangat mengapresiasi jumlah partisipan tersebut, hal ini merupakan capain yang menggembirakan dan sebagai bentuk antusiasme masyarakat dalam bergotongroyong untuk berpartisipasi dalam Festival Gapura Cinta Negeri.

Berdasarkan keputusan Dewan Juri, Festival Gapura Cinta Negeri Tahun 2019 yang ditetapkan dengan SK Panitia Nomor 020/FGCN/VIII/2018 tentang Penetapan Pemenang Festival Gapura CInta Negeri dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-74 Republik Indonesia, terpilihlah 10 Pemenang untuk kategori umum dan 3 Pemenang untuk kategori khusus (Lembaga/Instansi/BUMN).

Ada yang menarik pada penentuan khusus untuk juara favorit, panitia memberikan kesempatan partisipasi netizen untuk memilihnya.

“Sehubungan dengan hal tersebut, mohon masyarakat netizen untuk ikut berpartisipasi memberikan pemilihan atau penilaian untuk ditetapkan sebagai pemenang favorit pilihan netizen”, jelas Hadi Prabowo.

Lebih lanjut, ia juga sampaikan bahwa pilihan netizen untuk menentukan pemenang favorit dapat disampaikan di website gapuracintanegeri.com paling lambat tanggal 27 Agustus 2019.

Sepuluh Besar Partisipan Festival Gapura Cinta Negeri dalam kategori umum tersebut adalah sebagai berikut:

Pertama, Sriyanta dari Kabupaten Boyolali

Kedua, Eko Siswanto dari Kota Semarang

Ketiga, Moh. Nurrohman dari Kabupaten Rembang

Keempat, Roni Sintiu dari Kota Batu

Kelima, Otniel Kayani dari Kabupaten Kepulauan Yapen

Keenam, Dede Rahmat dari Kabupaten Bandung Barat

Ketujuh, Arief Rahman dari Kota Banjarmasin

Kedelapan, Ramsyah, ST dari Kabupaten Kutai Kartanegara

Kesembilan, Mahgodie Idris dari Kota Palembang

Kesepuluh, Riyadi dari Kabupaten Magelang.

Sementara itu, tiga pemenang Festival Gapura Cinta Negeri dalam kategori Lembaga/Instansi/Perusahaan/Organisasi adalah:

Pertama, PT. Varash Saddan Nusantara dari Kota Denpasar

Kedua, SMA Kristen Barana dari Kabupaten Toraja Utara

Ketiga, Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno dari DKI Jakarta.

Untuk para pemenang disediakan 15 piala dan uang total Rp 1 Miliar, dengan rincian:

Pertama, 10 Piala dan Piagam untuk 10 Pemenang Gapura Kategori Umum dan hadiah uang senilai Rp 50 juta per pemenang;

Kedua, 1 Piala Presiden Bergilir dan Piagam untuk Gapura Terbaik Kategori Masyarakat Umum dan hadiah uang senilai Rp 250 juta per pemenang;

Ketiga, 3 Piala dan Piagam untuk 3 Pemenang Gapura Kategori Lembaga/Instansi/Perusahaan/Organisasi dan hadiah uang senilai Rp 50 juta per pemenang;

Keempat, 1 Piala dan Piagam untuk Gapura Favorit dan hadiah uang senilai Rp 100 juta.

(Puspen Kemendagri)(Vidi)

Leave A Reply

Your email address will not be published.