
Kapolda Jabar Mengapresiasi Penerapan PPKM di Sukabumi
Kemudian mengamankan jalannya vaksinasi maupun ikut melaksanakan vaksinasi untuk masyarakat, sehingga bisa membantu mempercepat warga mendapatkan vaksin.
“Data Dinas Kesehatan Kota Sukabumi rata-rata setiap puskesmas sehari melakukan vaksinasi kepada 200 hingga 300 warga, apalagi jika pasokan vaksin memadai maka akan mempercepat masyarakat tervaksin,” katanya lagi.
Ahmad mengatakan pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan pemerintah setempat bisa dicontoh daerah lain, jika 1.038 puksesmas yang ada di Jabar bisa melakukan vaksinasi sebanyak 300 orang/hari, maka target pembentukan herd immunity (kekebalan kelompok) bisa segera tercapai.
Dalam kunjungannya tersebut, Kapolda Jabar juga didampingi Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin dan Dandim 0607 Kota Sukabumi Letkol Inf Danang Prasetyo Wibowo serta Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, dikabarkan dari antara.(qq)