Kapolda Sebut Teroris di Merauke Masuk Jaringan Ansharut Daulah

Sebanyak 10 teroris yang diamankan yakni AK, SB, ZR, UAT, DS, SD, WS, YK, AP, dan IK. Dan dari 10 orang ada pasangan suami istri yakni AP dan IK (perempuan).

Mereka diamankan karena terindikasi hendak melakukan bom bunuh diri di sejumlah gereja di sekitar Merauke.

Saat diamankan, Densus 88 juga mengamankan berbagai barang bukti seperti aneka senjata tajam dan senjata api, kata Fakhiri seraya menambahkan ada laporan kelompok tersebut sudah membaiat sehingga masih terus didalami.

“Kita tunggu hasil penyelidikan yang dilakukan Densus 88,” kata Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri, dikabarkan dari antara.(qq)

Leave A Reply

Your email address will not be published.