Kapolres Gresik Lepas 60 Personil Ke Pulau Bawean, Guna Pengamanan Pilkada Jatim 2018
“Dari 60 personil kita bagi menjadi dua, 30 personil melaksanakan pengamanan TPS dan 30 personil lain melakukan siaga apabila terjadi ancamanan gangguan di wilayah Pulau Bawean,” Jelas Kapolres Gresik
AKBP Wahyu S Bintoro, meminta kepada para personil yang diberangkatkan ke Pulau Bawean yang akan melaksanakan pam Pilkada Serentak tahun 2018 agar melaksanakn tugas dengan baik, serta mengikuti instruksi/arahan dari Kapolsek dan Padal didaerah setempat
“Lakukan koordinasi yang baik dengan personil Setempat sesuai ploting masing-masing serta tunjukan sikap netralitas Polri pada Pilkada Serentak dengan melakukan pengamanan sesuai dengan SOP yang ada, hindari penyimpangan pada anggota pada saat Pam, ” pintanya
Keberangkatan personil Pam BKO Pilkada Jatim 2018 dipimpin langsung Kapolres Gresik dengan didamppingi Kabag Ops Kompol Harna, Kasat Intelkam AKP Yuli Riyanto, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gresik AKP Daeng Jannah, dan Kaurmin Bag Ops Iptu Mustaji. Kegiatan berjalan dengan lancar, aman dan kondusif. (Red/Tomo).