Kegiatan Cangkrukan Tiga Pilar Di Jalan Gadukan Timur, Wakapolsek Krembangan Memberi Kesan Positif

Surabaya, Harnasnews.com – Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan Cangkrukan Kamtibmas tiga pilar Wilkum, kegiatan ini dilakukan bersama 50 warga setempat, di Jalan Gadukan Timur I 12 B Kel. Morokrembangan Kec. Krembangan Kota Surabaya, pada hari Senin, (02/12/2019), dimulai dari pukul 20.00 Wib hingga pukul 22.00 Wib.

Selain dihadiri Wakapolsek Krembangan Akp Prayitno, S.H. Acara ini juga dihadiri beberapa perwira Polri Dan TNI serta petugas Kecamatan, Kelurahan diantaranya, Mayor Sukimun Danramil Krembangan. AKP Eko Nur Kasat Binmas Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Iptu Isminto, S.H., Kanit Lantas Krembangan. Kasi Kesra Kec. Krembangan. Sekel Kel. Morokrembangan Sdr. Menik. Ketua RW 4 dan RT 3. Aipda Mulyadi H Bhabinkamtibmas Kel. Morokrembangan. Mulyono Pokdar Kec. Krembangan. Anggota Intelkam Polsek Krembangan dan 2 anggota Sabhara Polsek Krembangan.

“Rangkaian acara ini diawali dengan pembukaan kegiatan Cangkruan sambutan singkat dari Ketua Rt. 03, ia mengucapkan banyak terima kasih atas diadakannya cangkrukan, selain itu ia memohon agar dari pihak Polsek dan 3 Pilar untuk laksanakan Patroli di Wil RT 3 utamanya mengingat banyak kejadian curanmor diwilayahnya,” ucap Huda.

Dilanjutkan dengan sambutan dari Kasat Binmas Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Eko Nur, dengan uraian sebagai berikut, ia menuturkan, Giat Cangkrukan ini merupakan Program Unggulan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak yang dilaksanakan rutin setiap Hari Senin.

Harapannya,” semoga kegiatan Tiga Pilar ini dapat bisa lebih dekat dengan masyarakat, dan semoga masyarakat bisa mengeluarkan isi hatinya, mengeluh, mengadu, memberikan saran dan masukan serta informasi terkait Kamtibmas baik tentang masalah penegakan Hukum maupun permasalahan-permasalahan sekecil apapun agar tidak berkembang menjadi ke permasalahan Konflik yang lebih besar,” pinta Akp Eko Nur.

Lanjutnya,” Kegiatan Cangkrukan ini walaupun secara serempak dilaksanakan setiap Hari Senin, sebagaimana Program Unggulan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, namun apabila warga minta sewaktu waktu tiga pilar untuk hadir Cangkrukan bersama warga, mengingat ada permasalahan yang perlu diselesaikan dengan duduk bersama Tiga pilar, dengan senang hati kamipun siap hadir sewaktu – waktu bila dibutuhkan,” ulasnya.

Ia menambahkannya,” Disamping Program Unggulan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak terkait giat mulai Hari Senin sampai Sabtu, melalui SPKT Door To Door Polres Pelabuhan Tanjung Perak siap melayani masyarakat yang melaporkan kehilangan Surat- surat, dengan cara menghubungi No HP 081918600000, maka dengan sigap dan cepat petugas Operator yang ditunjuk akan datang ke rumah masyarakat untuk membuatkan laporan kehilangan Surat-Surat dimaksud, dan masyarakat tidak perlu risau atau bingung tidak memiliki uang untuk membayar jasa petugas, karna SPKT Doo To Door ini bagian Program Unggulan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak untuk masyarakatnya, semuanya Gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun,” tandasnya.

Selanjutnya Sambutan dari Wakapolsek Krembangan AKP Prayitno, S.H., menuturkan Kami berharap dengan adanya cangkrukan ini, dapat menjadi masukan untuk Polri yang bertujuan agar bisa menjadi kontribusi yang positif, selain itu cangkrukan ini dapat menjalin silahturahmi antara warga dengan Tiga Pilar.

Kemudian, yang terkhir Sambutan dari Danramil Krembangan Mayor Sukimun, ia mengharapkan agar untuk warga RT 3 RW 4 Menyiapkan generasi muda kampung khususnya karang taruna dengan semangat yang tinggi untuk menjadikan negara kita maju dan memperkokoh persatuan dan kesatuan.

Kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Setelah melalui itu semua dilanjutkan dengan acara foto bersama warga Rt. 03 Rw. 04 dengan Tiga Pilar dilanjutkan acara Deklarasi Bersinergi dengan Tiga Pilar Bangun Suroboyo, Bangun Jawa Timur dan Bangun Indonesia Unggul, dan selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif. (Kri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.