Kemeriahan Lomba Peringatan HUT RI di Aren Jaya Pada Puncak Agustus
Menurutnya, Suasana kebersamaan jarang sekali terjadi kecuali ada momen seperti HUT kemerdekaan yang setiap tahun rutin di laksanakan oleh kelurahan Aren Jaya.
Berbagai lomba diselenggarakan di tengah jalan yang dipersiapkan. Antusiasme warga dan para kader terlihat dengan banyaknya jumlah peserta lomba.
“Para warga sangat antusias, dan tentunya semua ini berkat semua pihak yang mendukung terselenggaranya kegiatan ini,” katanya.
Kembali dikatakan Pipit bahwa momen arti dari kemerdekaan ini tentunya banyak makna di dalamnya, salah satunya ialah bagaimana para pahlawan dan pejuang rela mempertaruhkan jiwa dan raganya, untuk merebut kemerdekaan.
“Ada filosofi tentunya pada lomba yang diselenggarakan pada momen HUT kemerdekaan, yaitu mengingat perjuangan para pendahulu yang begitu gigih dalam memperjuangkan kemerdekaan yang kita nikmati sekarang ini,” tukasnya.
Diketahui bahwa lomba yang dilaksanakan di area kantor Kelurahan Aren Jaya itu juga diisi dengan Bazar UMKM. Antusiasme warga juga nampak ketika lomba berlangsung diantaranya Lomba konsentrasi, lomba ini mengharuskan para peserta mendengarkan arahan serta butuh konsentrasi.
Lomba lainnya yaitu estafet belut, estafet tepung, joget balon hingga masukan paku ke dalam botol. Pada lomba itu terjadi momentum lucu yang dilakukan oleh para peserta. (Mam)