Kesepakatan Damai Afghanistan, AS: Semakin Cepat, Semakin Baik

Zalmay Khalilzad

WASHINGTON, Harnasnews.com – Kesepakatan damai Afghanistan akan lebih baik tercapai sebelum pemilihan presiden yang dijadwalkan pada 20 Juli mendatang. Hal itu diungkapkan oleh utusan Amerika Serikat (AS) untuk Afghanistan.

“Waktu penyelesaian perdamaian dari sudut pandang kami adalah semakin cepat, semakin baik,” kata Zalmay Khalilzad pada audiensi di Institut Perdamaian Amerika Serikat di Washington.

Khalilzad mengatakan AS akan lebih memilih perjanjian damai sebelum Juli agar bisa mengikutsertakan Taliban ke dalam proses sehingga perjanjian damai akan memfasilitasi pemilu damai atau kerangka kerja damai untuk proses yang berkaitan denga masa depan Afghanistan.

“Jika tidak ada kemajuan menuju perdamaian, pemilu akan berlangsung, dan kami melakukan apa yang kami bisa untuk mendukung persiapan untuk pemilihan yang kredibel,” imbuhnya seperti dikutip dari Anadolu, Minggu (10/2).

Khalilzad menekankan bagaimana integrasi regional akan mengubah kawasan, khususnya Asia Tengah.

“Inilah yang dapat dilakukan 42 jam dengan Taliban untuk Anda,” ujarnya.

Khalilzad mengatakan Afghanistan saat ini sangat berbeda dari Afghanistan 19 tahun lalu.

Leave A Reply

Your email address will not be published.