KPU Tuntaskan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Tingkat Kabupaten

SUMBAWA, Harnasnews – Tepat Jam 02.30 WITA Dini Hari Komisi Pemilihan Umum (KPU), Sumbawa menuntaskan proses rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat Kabupaten yang dilaksanakan di aula hotel sernuraya jalan bungur, desa Labuhan Sumbawa Kecamatan Labuhan Badas Kabupaten Sumbawa.

Usai acara rekapitulasi Ketua KPU Sumbawa Syamsi Hidayat kepada sejumlah awak media mengatakan terkait dengan rekapitulasi perolehan hasil pleno di tingkat kabupaten Sumbawa.

“Alhamdulillah bisa dituntaskan. Didalam rapat pleno tingkat kabupaten ini banyak sekali dinamika yang terjadi. seperti, tanggapan kepada saksi dan juga tanggapan daripada bawaslu itu sendiri,”ujar Syamsi ,  Ahad,  (3/3/2024)

Pihaknya mengaku akan menerima semua usulan baik dari Bawaslu dan para saksi dari partai politik itu.

“Jadi semua masukan dari Bawaslu dan para saksi partai kami tampung semuanya,” ujar dia .

Sedangkan untuk menanggapi tanggapan dari saksi parpol, kata dia, ia aka segera  ditindaklanjuti.

“Nanti itu akan dimasukkan dalam sebuah di kejadian itu. Nah, setiap persoalan yang tidak terselesaikan di tingkat kecamatan dan masih ada di tingkat kabupaten kami memasukkan atau mengusulkan agar dicatat dalam kejadian dan itu yang terjadi total 24 Kecamatan ini ada berapa banyak untuk kejadian khususnya, ya kejadian khusus yang tadi dari catat itu ya belum saya hitung ya dalam pengertian tempat kepastiannya sekitar ada belasan kejadian,” jelasnya.

“Jadi semuanya itu akan dicatat dan tadi itu sekitar belasan yang dari saksi maupun dari Bawaslu,” imbuh dia.(Hermansyah)

Leave A Reply

Your email address will not be published.