KTP Digunakan Untuk Aksi Penipuan, Seorang Wanita Lapor Polisi
KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Masyarakat wajib waspada dengan berbagai modus aksi kejahatan di lingkungannya. Seperti yang dialami oleh seorang wanita di Kota Bekasi belum lama ini.
Modus pembuatan rekening mobile banking dengan iming-iming dapat komisi 90 ribu rupiah, untuk tindak pidana penipuan akhirnya dilaporkan oleh korban bernama Nur Zamia Aini (22) ke Polres Metro Bekasi Kota pada Kamis (22/12/22)
Korban melaporkan kejadian itu dengan Nomor LP/B/3766/XII/2022/SPKT.Sat Reskrim/Restro Bks Kota/Polda Metro Bekasi pada Kamis 22 Desember 2022. Kejadian sendiri diduga terjadi pada tanggal 16 Desember 2022 lalu.
Menurut H. Bambang Sunaryo selaku kuasa hukum korban, bahwa kejadian bermula saat korban di WA oleh terduga pelaku untuk mengirimkan foto KTP nya melalui Whatsapp.
“Saat kejadian KTP korban dipinjam pelaku untuk membuka rekening bank BNI mobile banking dengan alasan pelaku butuh nasabah perempuan dan korban dijanjikan akan ditransfer uang Rp90 ribu,”ungkap Bambang Sunaryo usai mendampingi korban.
Kemudian, kata Bambang, korban mengirim melalui WA ke nomor hp pelaku. Namun setelah dua minggu korban didatangi orang yang mengaku korban penipuan dengan modus membeli tiket konser yang telah ditransfer sejumlah Rp1,9 juta ke rekening atas nama korban di BNI.
“Padahal korban tidak pernah melakukan transaksi apapun pasca rekening BNI tersebut telah jadi. Maka itu kita melaporkan kejadian ini ke Polres Metro Bekasi Kota, dengan tuduhan memanipulasi dokumen elektronik tanpa izin,”tutur Bambang.
Dirinya meminta aparat kepolisian segera menangkap pelaku agar tidak ada lagi korban lainnya. Selain itu, Bambang Sunaryo meminta pihak Bank BNI untuk memblokir nomer rekening atas nama korban agar tidak disalah gunakan pelaku.
“Kita minta bank BNI untuk memblokir rekening tersebut agar tidak ada lagi korban yang dirugikan,”tandasnya.(red)