Pasuruan, Harnasnews.com – Sebanyak 240 kepala desa (kades) pemenang Pilkades Serentak 2019 Kabupaten Pasuruan dilantik pada hari Senin (30/19). Pelantikan sendiri digelar di pendopo Nyawiji Ngerti Wenganing Gusti jl. Alun-Alun Utara Kota Pasuruan dan dipimpin langsung Bupati Pasuruan Irsyad yusuf.
Pelantikan Kades terpilih sendiri dimulai pada pukul 09.00 WIB. Dengan diawali arakan dari alun-alun, para Kades terpilih yang didampingi oleh para camat wilayah masing-masing menuju pendopo Nyawiji Ngerti Wenganing Gusti, selanjutnya menuju tempat yang telah disediakan.
Tampak hadir pula dalam pelantikan Kades terpilih yakni Bupati Pasuruan, Wakil Bupati, Kapolres, Dandim, Sekda, Ketua DPRD, Ketua Komisi DPRD, Forkopimda, Ketua MUI, Tokoh Agama serta para undangan lainnya.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan Bupati Pasuruan yang dibacakan Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf dan diteruskan pembacaan sumpah jabatan secara bersama-sama oleh Kades terpilih.
Dalam sambutannya Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf, menekankan agar Kades yang baru saja dilantik mempunyai gagasan baru dalam menggali potensi desa serta pembangunan Desa. Bersama-sama bahu membahu membangun dari bawah, yakni dari Desa untuk menuju pembangunan Desa serta bersinergi dengan program-program nasional, ujarnya.
Perlu diketahui bahwasanya program prioritas Pemkab dalam membangun desa, adalah mendorong desa-desa melakukan inovasi pelayanan kepada masyarakat dan mengembangkan potensi desa serta pembangunan berkelanjutan.(tri)