Lapas Kelas IIB Tulungagung Gelar Bakti Sosial untuk Masyarakat Dalam Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke 61

BERITA

Tulungagung, Harnasnews – Lapas Kelas IIB Tulungagung menggelar kegiatan bakti sosial berupa pemberian bantuan sembako kepada warga sekitar Lapas. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 14 April 2024, dan diikuti oleh Petugas dan Ibu – Ibu Pipas Lapas Kelas IIB Tulungagung.

Bantuan sosial disalurkan kepada Purna Pegawai Lapas Kelas IIB Tulungagung dan Warga di sekitar lingkungan Lapas Kelas IIB Tulungagung. Jumlah bantuan yang disalurkan sebanyak 25 paket sembako.

Kepala Lapas Kelas IIB Tulungagung, Ma’ruf Prasetyo Hadianto, mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian petugas Lapas terhadap masyarakat lingkungan sekitar.

“Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan silahturahmi antara petugas Lapas dengan masyarakat dan memberikan manfaat bagi keluarga yang kurang mampu,” ujar Kalapas.

Warga yang menerima bantuan merasa senang dan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin.

Dengan kegiatan bakti sosial ini, Lapas Kelas IIB Tulungagung menunjukkan komitmennya untuk peduli terhadap masyarakat sekitar dan meningkatkan kualitas hidup mereka.(Hum/Hid)

Leave A Reply

Your email address will not be published.