Loyalis AHY Harapkan Kepulauan Seribu Jadi Kawah Candradimuka ASN DKI

JAKARTA, Harnasnews.com-Kepulauan Seribu diharapkan menjadi kawah candradimuka bagi para aparatur sipil negara (ASN) Pemprov DKI Jakarta menorehkan prestasi kerja.

Demikian diungkapkan anggota fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Neneng Hasanah saat reses di Pulau Panggang, Kepulauan Seribu, Selasa (25/8/2020).

“Candradimuka Jakarta itu di Pulau Seribu. Dan candradimuka nya ASN di Jakarta juga di Pulau Seribu. Kalau berprestasi di Pulau, baru bisa ke darat. Seharusnya begitu,” ujarnya.

Loyalis AHY ini mengungkapkan saat ini kepulauan Seribu sudah dicanangkan sebagai kawasan wisata nasional. Oleh karena itu diharapkan seluruh infrastruktur dilengkapi dan diperbaharui semua.

“Anggaran di Kepulauan Seribu harus diprioritaskan seperti pembangunan dermaga, kebersihan, air bersih, instalasi listrik, jaringan Telkom serta perbankan. Sehingga para wisatawan yang datang ke pulau seribu tidak mengalami kesulitan dalam berwisata. Karena sektor pariwisata dapat meningkatkan pendapatan bagi Pemerintah maupun warga sekitar,” bebernya.

Terkait keluhan air bersih yang dilontarkan warga, anggota komisi D yang akrab disapa Bunda ini mengharapkan agar PAM Jaya memberikan kemudahan bagi warga Pulau Seribu.

Leave A Reply

Your email address will not be published.