KABUPATEN KARANGANYAR, Harnasnews.com – Caleg DPRD Kabupaten Karanganyar, Dapil 2 dari PKS, ( Kecamatan Tawangmangu, Karangpandan, Ngargoyoso, Jenawi dan Kerjo ), Nenik Kristiana, menggalakan kampanye yang sehat dan ceria dengan mengadakan senam kesehatan rutin untuk menjalin silaturahmi dan sosialisasi kepada masyarakat.
Kepada Harnasnews.com ,( 27/11 ), Nenik mengatakan, dia terinspirasi dengan sosok almarhum Rohadi, ( Mantan Wakil Bupati Karanganyar ) yang menurutnya sangat ideal dalam berpolitik. Santun, egaliter , dan tidak kaku dalam berpolitik.
” Kegiatan Senam kesehatan yang saya lakukan selain sudah menjadi aktifitas Saya sehari – hari, juga saya gunakan untuk mengajak masyarakat untuk hidup sehat, ceria Dan bisa saling bersilaturahmi. Karena selain senam, di kala istirahat kita bisa saling bercerita hal – hal ringan lainnya, sehingga suasana menjadi akrab dan tidak ada sekat ” ujar Nenik
” Tidak sekedar senam , kami juga memberikan hiburan lain untuk mengisi acara , agar suasana menjadi lebih hangat, akrab dan menjadikan peserta lebih semangat. Karena kalau hanya senam saja tentu akan membosankan ” ujar Nenik yang juga seorang pengusaha Salon Sticker Mobil di Tawangmangu.