OJK: Dana Kelolaan Reksa Dana Syariah Capai Rp 77,5 Triliun
Dengan prinsip tata kelola yang berdasarkan fundamental, serta pengalaman hampir dua dekade, Syailendra Capital optimistis Reksa Dana Syariah Syailendra OVO Bareksa Tunai Likuid bisa menawarkan imbal hasil yang lebih tinggi dibandingkan dengan deposito dengan target imbal hasil mulai dari tiga persen sampai enam persen nett per tahun.
Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) industri reksa dana syariah mencatatkan jumlah dana kelolaan reksa dana syariah menyentuh Rp 77,5 triliun pada April 2021. Angka tersebut naik lebih dari dua kali lipat dibandingkan akhir 2018 sebesar Rp 34,5 triliun.
Dari sisi market share, reksa dana syariah juga berhasil mengalami peningkatan. Tercatat, pada akhir April 2021, market share reksa dana syariah menyentuh 13,65 persen, jauh lebih besar dibandingkan akhir 2018 yang hanya 6,82 persen.(qq)