LOMBOK TIMUR, Harnasnews – Neva Pratiwi sebelum meniatkan diri maju di pilkada Lombok Timur 2024 adalah seorang pengusaha, ia banyak bekerja di bidang kesehatan yang bernama Apotek Neva.
Perempuan yang sering di panggil Neva rupa rupanya bukan sembarang orang. Sosok muda, santai dan enerjik ini tak disangka figur yang sudah malang melintang sebagai pengusaha dan tenaga medis.
“Seorang putri Lombok Timur yang diberi kesempatan ikut membangun bangsanya’’. Oleh karena itu, berbekal rasa cinta tanah kelahiran, Neva terdorong untuk maju dalam Pilkada Lombok Timur 2024. “Bismillah, saya jadikan pencalonan ini sebagai jalan pengabdian saya untuk tanah kelahiran’’ ucapnya, Senin (13/5/2024).
Menurutnya, sejak kepemimpinan Sukma dirinya melihat pembangunan Kabupaten Lombok Timur beberapa langkah lebih maju ke depan.
“Saya mendukung itu semua dan akan saya lanjutkan, cuma ada beberapa perubahan yang saya titik beratkan pada kaum muda dimana angka pengangguran terus bertambah,” ujar dia.
Kemudian, pemberdayaan perempuan, karena 80 persen perempuan di Kabupaten Lombok Timur ini berjuang untuk membantu keterpurukan perekonomian keluarga.
“Karena, di era jaman sekarang ini yang dulunya mungkin perempuan masih berpikir perekonomian istri 100 persen ditopang suami namun saat ini sudah tidak lagi.“Tapi sekarang perempuan ikut menopang perekonomian untuk keluarga, dan ini memang harus digerakkan,” jelasnya.