SEMARANG,Harnasnews – Kodam IV/Diponegoro menggelar Upacara Bendera 17-an Bulan September, yang dipimpin langsung oleh Kapok Sahli Pangdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Joko Triyanto, S,E., M.M., bertempat di Lapangan Makodam, dengan diikuti oleh seluruh Prajurit dan PNS Kodam IV/Diponegoro. Senin (19/9/2022).
Mewakili Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono, melalui amanatnya Kapok Sahli mengucapkan terimakasih kepada seluruh Prajurit dan PNS jajaran Kodam IV/Diponegoro atas kinerja maksimal yang telah didedikasikan untuk Kodam IV/Diponegoro. Namun demikian ada beberapa hal yang masih harus diperbaiki, seperti meminimalisir angka pelanggaran.
Pada kesempatan tersebut, Pangdam juga mengajak kepada seluruh Prajurit dan PNS jajaran Kodam IV/Diponegoro untuk senantiasa mendukung program pemerintah dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan. Sekaligus terus meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Beberapa hal yang menjadi pedoman pada pelaksanaan Upacara pada Bulan September tersebut yakni agar selalu meningkatkan iman dan takwa kepada Tuhan YME, termasuk menegakkan disiplin serta loyalitas dengan didasari Santi Aji agar terhindar dari segala bentuk pelanggaran.
“Semua itu harus kita lakukan demi kemajuan Kodam IV/Diponegoro. Dan yang tidak kalah penting yakni agar membangun komunikasi yang baik antara atasan dengan bawahan dan bersikap saling guyub rukun”
Tidak hanya di Makodam IV/Diponegoro, pelaksanaan Upacara Bendera 17-an Bulan September tersebut juga dilaksanakan di seluruh satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro.(Bud/Pendam IV)