Panglima Kogasgabpad Serahkan Kunci Rumah Kepada Warga Lombok

LOMBOK UTARA,Harnasnews.com – Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Kogasgabpad) Rehabilitasi dan Rekonstruksi NTB Mayjen TNI Madsuni, SE., didampingi Wapang Kogasgabpad Laksma TNI Nur Singgih, Bupati KLU Dr. H. Najmul Ahyar, SH. MH., Dansatgas Kogasgabpad Kolonel Inf Farid Makruf serta Dansektor 2 Kolonel Inf Dody, menyerahkan kunci Rumah Instan Sederhana Sehat (Risha) secara simbolis kepada Inaq Kadek perwakilan warga Dusun Temuan Sari Desa Akar-Akar, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara (KLU), Selasa (20/11/2018).

Dalam sambutannya, Panglima Kogasgabpad menyampaikan bahwa 10 unit Risha dibangun oleh anggota Yonzikon 12/Karana Jaya yang pembangunannya dilaksanakan selama 10 hari dan diberikan kepada Pokmas yang sudah memiliki kelengkapan secara administrasi.

“Pembangunan rumah Risha ini sebagai percontohan untuk Desa Akar-Akar maupun KLU sehingga diharapkan masyarakat khususnya yang berada di wilayah KLU tidak ada keraguan lagi untuk membangun rumah Risha,” ungkapnya.

Selanjutnya, Panglima Kogasgabpad menyampaikan bahwa massa tugas Kogasgabpad tinggal beberapa waktu lagi, rencananya Rabu, 21 November esok hari seluruh personel TNI yang tergabung dalam Kogasgabpad gelombang terakhir sudah meninggalkan Lombok melalui pelabuhan Carik Bayan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.