Pemkot Pasuruan Bagikan 6000 Paket Sembako Dalam Pasar Murah Tahap II 2022
Berita
PASURUAN, Harnasnews – Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) melakukan Pasar Murah Tahap II 2022, yang diselenggarakan di pendopo Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan pada hari Senin (21/11/2022).
Kegiatan ini merupakan usaha Pemerintah Kota Pasuruan dalam membantu juga memfasilitasi masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari masyarakat.
Kepala Disperindag Kota Pasuruan, Yanuar Afriansyah menerangkan bahwa terdapat 6000 paket sembako yang bernilai Rp 90.000, dapat dibeli dengan harga 25 ribu oleh masyarakat kurang mampu kota pasuruan.
“Sasaran dari Pasar Murah ini, masyarakat yang memiliki pendapatan yang minim, yakni 600 ribu/bulan. Dana yang kami gunakan sebesar 462 juta yang berasal dari APBD bersifat revolving,” ucapnya.
Pasar murah ini bentuk usaha Pemkot Pasuruan dalam meningkatkan ekonomi masyarakat paska pandemi yang melanda selama 2 tahun lalu. Dalam paket berisi 3 kg beras, 1 kg gula, 1 liter minyak goreng, dan 5 buah mie instan.
Acara dibuka oleh Ketua DPRD Kota Pasuruan, H. Ismail Marzuki Hasan. Dan dalam sambutanya, “Acara ini sangat krusial bagi masyarakat yang kurang mampu paska pandemi yang melanda untuk memulihkan perekonomian masyarakat, saya yang mewakili legislatif terus berkordinasi dengan eksekutif agar bisa cepat memulihkan ekonomi masyarakat Kita Pasuruan,” jelas Ismail.
Secara simbolis Ketua DPRD Kota Pasuruan menyerahkan paket kepada perwakilan warga, ditemani Kaepala Disperindag, dan Camat Bugulkidul.
Dari 6000 paket sembako Pasar Murah tahap II 2022, akan disalurkan melalui 34 kelurahan yang berada di 4 Kecamatan dalam wilayah Kota Pasuruan.(Hid)