Pengurus DPC PDIP Perjuangan Kabupaten Pasuruan Gelar Syukuran Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden

Pasuruan,Harnasnews.com –  Ir. H. Joko Widodo dan KH. Ma’ruf Amin sedianya bakal dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI masa bakti 2019-2024 pada hari Minggu 20-10-2019.

Dengan dilantiknya Ir. H. Joko Widodo dan KH. Ma’ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada Pilpres 2019, Sebagai Partai pengusung kedua Paslon ini DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan menggelar doa dan syukuran di kantor DPC PDI-Perjuangan di jalan Sunaryo Ruko No.17, Kutorejo, Kecamatan Pandaan pada hari minggu 20-10-2019.

Tampak undangan atau para kader seluruh kabupaten Pasuruan sudah memenuhi lokasi tempat syukuran 1 jam sebelum acara dimulai, acara berlangsung khidmat manakala doa dibacakan agar Presiden dan Wakil Presiden terpilih bisa menjalankan amanat Undang-Undang serta membawa Indonesia lebih maju, berdaya saing dan sejahtera.

Acara sendiri di buka dengan Doa dan di lanjutkan lagu Kebangsaan “Indonesia Raya”, tampak hadir dalam acara syukuran seluruh pengurus teras DPC(Dewan Pimpinan Cabang) kabupaten Pasuruan seperti Andre Wahyudi,A.Md selaku Ketua DPC Kabupaten Pasuruan, ir, H. Sutar, H. Eko Suyono, Muhammda Zaini, S.Pd selaku sekretaris DPC, H. Ruslan selaku Bendahara, tokoh masyarakat, tokoh Agama serta anggota teras lainnya.

“Dengan dilantiknya Ir, H. Joko Widodo dan KH. Ma’ruf Amin saya berharapan untuk ke depannya semoga Indonesia semakin damai, tentram dan sejahtera di kepemimpinan yang baru, karena berkaitan dengan radikalisme, intoleransi kan saat ini bener-bener menjamur,  semoga ke depan dengan kepemimpinan baru akan semakin baik lagi.” Ujar Andre Wahyudi ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan.(por)

Leave A Reply

Your email address will not be published.