Peringati Hari Dharma Samudera,Lanal Semarang Ziarah dan Tabur Bunga di TMP

omandan Lanal Semarang Kolonel Marinir Hariyono Masturi ,M.Tr.Hanla., M.M

SEMARANG,Harnasnews  – Hari Dharma Samudra TNI AL tepat diperingati setiap tanggal  15 Januari, beberapa kegiatan yang dilaksanakan adalah seperti Ziarah ke makam Para Pahlawan khususnya TNI Angkatan Laut. Upacara Ziarah tersebut dipimpin oleh Palaksa Lanal Semarang Letkol Laut (KH) Yudhi Hermawan, S.I.P. Kamis (12/01/23).

Berseragam putih Pakain Dinas Upacara atau disebut dengan PDU IV dan PDU 1 khas TNI Angkatan Laut, terlihat berbaris rapi penuh khidmat dalam pelaksanaan Upacara tersebut. Komandan Lanal Semarang Kolonel Marinir Hariyono Masturi ,M.Tr.Hanla., M.M di wakili oleh Palaksa Lanal Semarang Letkol Laut (KH) Yudhi Hermawan, S.I.P sebagai Inspektur Upacara.

Hari Dharma Samudera diperingati untuk mengenang pertempuran yang terjadi di Laut Arafuru (Aru) pada tanggal 15 Januari 1962 antara Angkatan Laut Indonesia dengan Angkatan laut Belanda untuk mempertahankan Irian Barat agar tidak jatuh ke tangan Belanda.

Kegiatan ziarah diawali dengan melaksanakan penghormatan umum kepada arwah para Pahlawan, mengheningkan cipta, dilanjutkan peletakan karangan bunga di depan tugu, dan kemudian penghormatan terakhir kepada arwah para pahlawan. Selanjutnya Palaksa Lanal Semarang beserta Para Perwira Staf dan Prajurit Lanal Semarang melaksanakan tabur bunga di makam para Pahlawan.(Budi/Pen)

Leave A Reply

Your email address will not be published.