Peringati HUT TNI dan Sumpah Pemuda, Kodam V/Brawijaya Datangkan Komunitas Mobil

“Dengan demikian, diharapkan akan semakin menambah serta memantapkan kedekatan antara TNI dan rakyat. Sejarah telah mencatat dan membuktikan jika Kemanunggalan antara TNI dan rakyat, merupakan strategi sekaligus kekuatan yang tak tertandingi dalam konsep sistem pertahanan rakyat semesta,” ujar Mayjen TNI Wisnoe.

“Bersama rakyat, TNI akan semakin kuat dan profesional dalam menjaga kedaulatan negara, serta keutuhan NKRI. Sehingga, TNI semakin dicintai dan dibanggakan rakyat,” imbuhnya.

Untuk diketahui, Brawijaya Autofest yang berlangsung saat ini, bukan hanya sebagai ajang silaturahmi semata. Namun, kata Mayjen Wisnoe, acara tersebut digelar, dengan tujuan untuk memfasilitasi para penggemar automodif dalam menyalurkan kreatifitas, inovasi, kegemaran hingga kecintaan masyarakat terhadap kendaraan modifikasi.

“Namun tentunya, harus tetap bersikap maupun bertindak sebagai pengendara yang cerdas dan bijak. Dalam artian, tidak menyalahi aturan maupun undang-undang lalu lintas yang ada,” tegas Pangdam V/Brawijaya.

Selain dihadiri Pangdam, beberapa pejabat teras Makodam pun tampak hadir di lokasi tersebut, termasuk diantaranya Kepala Staf Makodam, Brigjen TNI Bambang Ismawan, para Asisten Kasdam, Danrem 084/Bhaskara Jaya, Kolonel Inf Zainuddin, serta para Kabalak di jajaran Kodam V/Brawijaya. (Pen/Red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.