Persiapan Launching ULP Baru, Kanim Perak Gelar RDK dengan Kadivmin
SURABAYA,Harnasnews.com – Kantor Imigrasi Kelas I Tanjung Perak melaksanakan RDK (Rapat Dalam Kantor) di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Senin (19/11).
Kegiatan yang diprakarsai Imigrasi Tanjung Perak ini membahas serapan anggaran hingga bulan November, selain membahas anggaran dalam RDK kali ini disampaikan pula kegiatan Launching Unit Layanan Paspor (ULP) di Pusat Perbelanjaan Lenmarc, yang rencananya akan diresmikan secara langsung oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Imigrasi Ronny F.Sompie pada Kamis 22 November nanti.
Kadiv Administrasi Kanwil Kemenkumham Jatim Wisnu Nugroho menyambut baik peresmian ULP Lenmarc ini.
“Ini membuktikan bahwa Imigrasi di jajaran Kanwi Kemenkumham Jatim secara serius dan tanpa henti berinovasi dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” ujar Wisnu.
Wisnu juga berharap dengan dibukanya ULP Lenmarc ini akan semakin memudahkan dan medekatkan pemohon Paspor khususnya di daerah Surabaya Barat agar lebih mudah dalam pembuatan Paspor.
“Keberadaan Kantor ULP yang berada satu atap dengan Pusat perbelanjaan akan memberikan sentuhan lain dalam hal pelayanan publik, dimana masyarakat selain bisa mengurus surat perjalanan ke Luar Negeri dapat pula berbelanja kebutuhan sehari-hari di Lenmarc,” tuturnya.