PJ Walikota Bekasi Penuhi Panggilan Bawaslu, Ia Dicecar Puluhan Pertanyaan
KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Polemik Jersey 02 yang viral pada 29 Desember 2023 lalu masih berlanjut. Beberapa pejabat di lingkungan Pemkot Bekasi telah menjalani pemeriksaan dan klasifikasi kepada Bawaslu Kota Bekasi.
Setidaknya ada 13 pejabat dan pihak bank BJB sebagai sponsor turnamen sepak bola antar kecamatan telah menjalani pemeriksaan.
Pada hari ini, Penjabat (PJ) Walikota Bekasi, Raden Gani Muhamad, juga telah memenuhi panggilan dari Bawaslu Kota Bekasi sebagai terlapor dugaan ketidaknetralan ASN Kota Bekasi.
Hal ini disampaikan oleh Koordinator bidang Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi Bawaslu Kota Bekasi Muhammad Sodikin, di kantor Bawaslu, kelurahan Kayuringin Jaya Bekasi Selatan pada Rabu (17/01/24).
Tidak seperti terlapor dan pejabat yang bersaksi sebelumnya yang selalu dijadwalkan jam 10:00 wib, Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad datang ke Bawaslu pada pukul 09.00 wib ditemani Asda 1 Lintong Dianto Putra.
“Tadi Pak Pj. Hadir ke Bawaslu pagi jam 9 ditemani Pak Lintong dan protokoler,” ucap Sodikin kepada awak media.
Dikatakan Sodikin bahwa tim pemeriksa Bawaslu melontarkan 33 pertanyaan kepada Pj. Walikota Bekasi seputar polemik Jersey Nomor Dua saat pertandingan sepak bola antar kecamatan itu.
Dirinya juga menyebut, nanti siang akan ada pemanggilan kembali Camat Bekasi Selatan selaku koordinator panitia sepakbola antar Kecamatan.
“Ada satu lagi yang akan dipanggil hari ini, yaitu Camat Bekasi Selatan Karya Sukmawijaya selaku koordinator panitia,” ucap Sodikin.
Sementara itu, Pj Wali Kota Bekasi saat ditemui awak media menyampaikan, bahwa Bawaslu sudah melakukan tugasnya secara profesional.
“Kita juga sudah menyampaikan apa yang kita alami. Tinggal memberikan waktu yang cukup untuk Bawaslu bekerja,” terangnya.
Kemudian, saat disinggung terkait unsur dugaan adanya ketidaknetralan. Ia berkilah bahwa semua itu tidak benar, namun ia menyerahkan sepenuhnya kepada Bawaslu.
“Kami sudah menjelaskan semua kepada Bawaslu dan Bawaslu orang-orang yang profesional Gakumdu juga bekerja,” jelasnya.
“Saya ditanya sebanyak 30an pertanyaan ya,” tukasnya.
Sekedar diketahui bahwa sehari sebelumnya, Camat Medan Satria Widytiawarman, Camat Bekasi Utara Sumpono Brama, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi Zeno Bachtiar dan Kasat Pol PP Kota Bekasi Karto telah menjalani pemeriksaan Bawaslu. (Mam)