Plt Walikota Bekasi Bersama Dandim 0507/Bekasi Berikan Materi Wawasan Kebangsaan di SMK Terput

Dandim 0507/Bekasi Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait

Sementara itu, Dandim 0507/Bekasi Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait menuturkan bahwa para siswa ini merupakan generasi penerus bangsa yang akan melanjutkan pembangunan Indonesia.

“Saya yakin adik-adikku ini adalah orang-orang yang memiliki kreativitas yang memiliki kemauan yang keras dan memiliki keteguhan hati dalam menjalankan dan mencapai cita-citanya,” ujar Dandim Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait kepada media.

Ia mendampingi Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto memberikan wawasan kebangsaan kepada para siswa SMK Teratai Putih.

“Wawasan kebangsaan adalah suatu hal yang sangat-sangat penting bagi bangsa Indonesia adik-adik sekalian ada yang tahu 5 negara dengan populasi terbesar di dunia,” tanya Dandim kepada para siswa.

Dikatakan Dandim bahwa 5 negara dengan populasi terpadat di dunia, salah satunya ialah Indonesia. Indonesia ini secara geografis saja sudah terpisahkan lautan dan selat sehingga cukup menyulitkan untuk melakukan silaturahmi melakukan komando pengendalian kepemimpinan nasional itu sudah cukup sulit, sudah penuh dengan tantangan.

“Sehingga kalau kita sebagai warga negara yang tidak memiliki wawasan kebangsaan yaitu cara pandang bangsa Indonesia untuk melihat secara keseluruhan darat, laut, udara yang ada di negeri ini sebagai satu kesatuan yang utuh sebagai bagian yang tidak terpisahkan,” imbuhnya.

Untuk itu Wawasan Kebangsaan dirasakan sangat perlu dan penting bagi generasi muda untuk terus memupuk rasa cinta terhadap tanah air..

Dalam kegiatan itu, Plt Walikota Bekasi juga menyempatkan diri memberikan hadiah kepada para siswa. Setelah memberikan materi di SMK Teratai Putih kemudian melanjutkan kegiatan meresmikan Taman Merdeka kelurahan Mustikajaya Kota Bekasi. (ADV)

Leave A Reply

Your email address will not be published.