PASURUAN, Harnasnews – Kepolisian Resort Kota Pasuruan, melaksanakan pemberangkatan masyarakat yang mengikuti progam ” Balik Mudik Gratis “, dari Kota Pasuruan menuju Kota Jakarta.
Diketahui, program “Balik Mudik Gratis” menuju Jakarta yang dilakukan anggota Polres Pasuruan Kota tersebut, merupakan salah satu dari kebijakan Pemerintah dalam Mengantisipasi lonjakan masa mudik Lebaran Idul Fitri 2023, khususnya kepada pengguna sepeda motor yang diprediksi akan mencapai 20,3%.
Dalam hal ini, giat acara pemberangkatan masyarakat yang mengikuti program Balik Mudik Gratis tersebut, di pimpin Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dr. R.M Jauhari S.H S.I.K, M.Si., diikuti Kasat Lantas, serta jajaran PJU Polres Pasuruan Kota, yang berlangsung di Lapangan Wicaksana Laghawa Polres Pasuruan Kota, pada hari Jum’at (28/04/2023).
Pada kesempatan ini, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dr. R.M Jauhari menyampaikan bahwasanya program Balik Mudik Gratis lebaran Idul Fitri tahun 2023 ini, bertujuan untuk mewujudkan situasi Kamseltibcarlantas kondusif, serta membantu masyarakat Kota Pasuruan yang akan kembali menuju Kota Jakarta.
“Balik mudik gratis bertujuan untuk mewujudkan situasi kamseltibcarlantas kondusif saat pelaksanaan giat Ops Ketupat Semeru 2023, dan membantu masyarakat Kota Pasuruan yang akan kembali menuju ke Jakarta,” tegas AKBP Dr. R.M Jauhari S.H S.I.K, M.Si.
Tidak hanya itu, Kasat Lantas AKP Rizal Nugra Wijaya juga menyampaikan bahwasanya program ini bertujuan untuk mengurangi peningkatan pemudik yang memakai sepeda motor, serta menjadi moda kedua paling favorit yang akan digunakan masyarakat saat perjalanan masa mudik Lebaran, setelah mobil pribadi.
“Program ini bertujuan, untuk mengurangi peningkatan pemudik yang menggunakan roda dua (Sepeda Motor), sekaligus menjadi moda kedua paling favorit yang akan digunakan masyarakat saat perjalanan mudik Lebaran, setelah mobil pribadi,” tegas AKP Rizal Nugra Wijaya.
Diketahui, program Balik Mudik Gratis bersama Polres Pasuruan Kota, dari Kota Pasuruan menuju ke Jakarta diikuti sebanyak 75 pemudik, memakai 2 Armada Bus Pandawa 87.(Tri)