BALI,Harnasnews.com – Dalam mengantisipsi banyaknya bencana yang terjadi di Indonesia, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Bali mendirikan Posko Peduli Bencana, yang bertempat di kantor Aksi Cepat Tanggap Bali Jl. Waturenggong, No.160 A, Denpasar.
“Kami berharap dengan dibukanya posko peduli bencana yang berada di Bali ini dapat memudahkan masyarakat di Bali dalam mendermakan bantuannya untuk masyarakat yang tengah terdampak bencana di Indonesia, Mulai dari tanah longsor Sumedang, gempa bumi Majene Sulbar, dan Banjir Bandang Kalimantan Selatan Serta Banjir Bandang Jembrana Bali.
Bantuan yang di terima, bisa berupa paket sembako, pakaian layak pakai, dan bisa langsung cash donation yang nantinya bantuan yang diterima akan disalurkan langsung ke tempat bencana melalui cabang ACT di Daerah yang terdampak.
Posko Peduli Bencana ini juga memfasilitasi masyarakat terkait update informasi terkait bencana yang terjadi sehingga dapat memetakan sekiranya bantuan apa saja yang dibutuhkan dan yang paling menjadi prioritas utama di daerah bencana.
Untuk info lebih lanjut bisa menghubungi 08113951818 atau dapat datang langsung ke Kantor Aksi Cepat Tanggap Bali, Jl. Waturenggong no.160 A Denpasar.(VIDI)