Proyek Pembangunan Kolam Renang Tahap Satu Desa Beluluk Masih Berlangsung
Pangkalan Baru Bateng.Harnasnews.Com – Lagi, proyek yang mendapat sorotan masyarakat saat ini adalah proyek pembangunan kolam renang di desa Beluluk kecamatan Pangkalan Baru kabupaten Bangka Tengah.
Proyek yang pelaksanaan pekerjaannya sejak 17 Mei 2017 dan harusnya berakhir 20 Desember 2017 namun hingga saat ini pengerjaannya masih berlangsung.
Berdasarkan pantauan, Selasa (16/1/2018) terlihat para pekerja masih melakukan kerja kerja di lokasi. Nampak juga satu unit mobil molen berada tepat di pintu masuk lokasi pekerjaan. Menurut informasi yang ditemukan di papan plang, proyek pembangunan kolam renang miliķ Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah raga kabupaten Bangka dengan pagu dana Rp.22.357.197.000 yang dikerjakan oleh kontraktor PT Rhino Perkasa dengan masa pelaksanaan sekama 218 hari kalender sejak 17 Mei 2017 hingga 20 Desember 2017.