KOTA BEKASI,Harnasnews.com – Puluhan lapak dagangan warga ludes terbakar pada seluruh bangunan akibat dilahap si jago merah pada musibah kebakaran yang terjadi di belakang padar Baru Kota Bekasi jalan Pinang dan jalan Mohamad Yamin, kelurahan Durenjaya, pada Sabtu (31/07).
Musibah yang terjadi pada jelang malam hari tersebut menimbulkan kerugian material, karena kebakaran menyebar ke bangunan lain di sekitarnya. Namun, tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.
Dwi Haryanto Salah satu pemilik kios yang ikut kebakar, mengaku, dirinya tidak mengetahui penyebab kebakaran yang menimpa kiosnya tersebut. Pada saat kebakaran terjadi, dirinya sedang menghadiri hajatan keluarga.
“Anak buah kami menelepon bahwa kebakaran kebakaran tapi posisi titik api bukan dari gudang kami kebetulan dari arah sana sedangkan ini mudah terbakar, api sempat menjalar, posisi api dari belakang sana,” ujar Dwi, kepada Pojokbekasicom, Sabtu (31/7/2021).
Salah seorang warga lain menuturkan bahwa api diduga berasal dari tempat sampah yang dibakar di belakang pasar Baru yang akhirnya menyambar bangunan yang mudah terbakar dia sekitarnya.
Selain beberapa bangunan lain, dalam musibah tersebut, juga menghanguskan beberapa tempat pengepul barang-barang rongsokan milik warga.
“Di belakang gudang saya ini pengepul barang-barang rongsok yang mudah terbakar jadi cepat merembet ke yang lainnya,” imbuhnya.
Bahkan, ratusan ekor ayam milik pedagang ayam potong terpanggang dalam musibah kebakaran yang melahap lapak dagangannya tersebut.
Dalam video yang beredar, ratusan warga pemilik toko atau lapak penjual di sekitar lokasi kebakaran panik menyelamatkan barang-barang mereka. Bahkan banyaknya warga yang menonton kebakaran membuat petugas pemadam kebakaran kesulitan.
Hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut terkait kerugian material yang dialami pada korban atas musibah kebakaran tersebut. (Mam)