SAMPANG,Harnasnews – Agenda kegiatan Safari Ramadhan 1443 H, Wakil Bupati (Wabub) Sampang H Abdullah Hidayat silaturahmi ke Masjid Al Mubarokah, Dusun Muncek, Desa Jrengik, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Kamis (7/4/2022).
Hadir dalam acara tersebut, Sekdakab Sampang, Forkopimda Sampang, Kepala OPD, sejumlah anggota DPRD Sampang, Forkopimcam Jrengik, Kemenag dan Baznas Sampang, Dirut Bank Sampang, Direktur PDAM Sampang, serta Tokoh Masyarakat dan Tokoh Ulama dan tamu undangan lainnya.
Diawal kegiatan, Wabup Sampang H. Abdullah Hidayat memberikan sejumlah santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa. Serta memberikan hibah kepada takmir masjid, serta bantuan kepada marbot masjid dan insentif guru ngaji.
Wabup Sampang H. Abdullah Hidayat menyampaikan bahwa Safari Ramadhan merupakan rangkaian kegiatan rutin tahunan untuk mempererat silaturrahmi jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang bersama Forkopimda dengan masyarakat.
“Kegiatan ini demi mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat. Melalui Safari Ramadhan, kami bisa secara langsung melihat situasi dan kondisi, serta mendengar aspirasi masyarakat”, kata Wabub Sampang.
Ia menambahkan, penerangan jalan desa sangat penting, demi mencegah terjadinya kriminalitas. “Tadi kita mendapat curhatan mulai dari Infrastruktur dan Penerangan Jalan Umum, di sisa kepemimpinan akan kami lanjutkan pembangunan untuk mewujudkan Sampang yang Hebat Bermartabat,” imbuhnya. (Sib/Anam)