Walaupun mendapatkan tugas berat, Sandiaga memastikan bahwa PPP ada di garda terdepan dalam mewujudkan Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur.
Ia juga akan mewujudkan kontestasi demokrasi yang dapat bermanfaat bagi rakyat Indonesia.
“Saya ingin banyak santri di pondok pesantren yang saya temui bukan hanya mencari lapangan kerja, tapi bisa menciptakan lapangan kerja,” tambah dia.
Menurut Sandiaga, tugas yang diberikan oleh Plt. Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono sama dengan tugas yang diberikan Presiden RI Joko Widodo kepada dirinya.
Ia menjelaskan pada akhir 2022, dirinya ditunjuk sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di tengah pandemi COVID-19.
Pada saat itu, lanjut dia, sekitar 5 juta lapangan pekerjaan harus hilang. Namun, berkat kerja keras Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mampu menciptakan 2,6 juta lapangan pekerjaan baru.