Sekda Budi : STQH, Momentum Bumikan Qur’an, Tata Kota dan Bangkitkan Ekonomi

 

SUMBAWA,Harnasnews – Kabupaten Sumbawa siap menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Semarak pelaksanaan ini, diawali dengan digelarnya Malam Ta’aruf Jumat (25/4/25) malam ini, malam perkenalan antar kafilah dari 10 kabupaten/kota.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo S.Sos., M.Si., menyampaikan bahwa event besar ini akan melibatkan 675 peserta dari 10 kabupaten/kota se-NTB, dengan perkiraan jumlah pengunjung mencapai seribuan orang yang akan memeriahkan kegiatan tersebut.

Menurut Dr. Budi, kegiatan STQ ini akan digelar di lima venue yang telah ditentukan, antara lain Lapangan Pahlawan, Masjid Agung Nurul Huda, Masjid Al Muttaqirn Kerato, Masjid Darussalam Brang Biji, dan Masjid Al-Falah Lempeh. “Kami membagi venue-venue ini sesuai dengan mata lomba yang sudah terjadwal, sehingga para peserta dapat berlomba dengan nyaman,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting, tidak hanya untuk ajang prestasi keagamaan, tetapi juga sebagai kesempatan untuk memperkenalkan potensi Kabupaten Sumbawa dalam sektor pariwisata dan pemberdayaan ekonomi lokal. “Ini adalah peluang besar untuk membumikan Al Quran, memajukan pariwisata serta UMKM di Sumbawa. Kami berharap, dengan adanya STQ ini, sektor pariwisata dan UMKM di daerah kami dapat berkembang lebih pesat,” tuturnya.

Kegiatan ini adalah event pertama sejak pemerintahan Jarot Ansori dan Sumbawa sebagai tuan rumah, diharapkan menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi antar masyarakat NTB.

“Menunjukkan komitmen Kabupaten Sumbawa dalam mendukung kegiatan keagamaan dan kultural di tingkat provinsi. Diharapkan, pelaksanaan STQ ini tidak hanya berhasil dalam hal prestasi, tetapi juga memberikan dampak positif bagi kemajuan daerah dan perekonomian masyarakat setempat,” pungkasnya.(Herman)

Leave A Reply

Your email address will not be published.