Selain Sosialisi Konsensus 4 Pilar Kebangsaan, Aminurokhman Menginfokan Pendaftaran Partai Nasdem Secara Serentak

BERITA

PASURUAN, Harnasnews – Ketua Kelompok Komisi (Kapoksi) Komisi II DPR-RI yang juga Anggota MPR RI, Aminurokhman melakukan kegiatan Sosialisasi Konsensus 4 Pilar Kebangsaan dihadapan ikatan guru Rhoudhotul Atfal Kec Winongan, Warga Gondangwetan, Lumbang, Rejoso Kidul Kab. Pasuruan dan warga bugul kidul kota pasuruan dengan Tema “Aktualisasi 4 Pilar Kebangsaan Pada Generasi Penerus.”

“Program ini bertujuan sebagai penguat kebangsaan ditengah maraknya intoleransi/sikap acuh tak acuh juga hilangnya moralitas jiwa kepedulian dan tolong menolong pada generasi muda, maka saya berharap tokoh masyarakat yang hadir pada hari ini dapat mengaktualisasi dan menumbuhkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan baik untuk diri sendiri, lingkungan dan masyarakat luas,” tegas Aminurokhman saat sosialisasi empat pilar kebangsaan yang bertemoat di Restauran Kurnia, pada Sabtu (29/04/2023).

Sosialisasi ini juga bertujuan untuk merestorasi pikiran dan mengaktifkan kembali nilai-nilai yang terkandung dalam 4 pilar, yaitu: Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhineka Tunggal Ika.

“Yang pada saat ini banyak nilai-nilai yang luhur hilang di tengah perkembangan zaman, maka jangan sampai generasi penerus melupakan jati diri atau budaya bangsa yang santun, berakhlaq, dan berjiwa sosial,” jelas Aminurokhman.

Dalam acara, Aminurokhman juga memberikan salah satu contoh kepada undangan yang hadir salah satu penyebab terkikisnya nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan. Yakni dengan terlalu memperhatikan Handphone sehingga tidak peduli dengan lingkungan sekitar.

Di acara yang dilaksanakan, para tamu undangan yang hadir diberikan piagam. Sebagai bukti bahwa tamu undangan telah mengikuti serta akan terus menerapkan 4 Pilar Kebangsaan yang banyak memgandung nilai-nilai luhur bermasyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

Mantan Walikota Pasuruan 2 periode juga menjelaskan, bahwa Partai Nasdem akan melakukan pendaftaran secara serentak pada 5 Mei 2023 untuk mengikuti Pemilu di Tahun 2024 mendatang.

“Sehubung dengan akan dibukanya pendaftaran peserta Pemilu 2024 pada 1 Mei, kami seluruh jajaran akan melakukan pendaftaran secara serentak pada tanggal 5 Mei,” tutup Aminurokhman.(Hid)

Leave A Reply

Your email address will not be published.