Selamat Andi Rusni Nahkodai PMI Sumbawa Periode 2023-2028

 

SUMBAWA, Harnasnews – Akhirnya Andi Rusni resmi menjadi ketua PMI Sumbawa periode 2023- 2028 mendatang. Andi Rusni menjadi ketua secara aklamasi. Karena mendapat surat dukungan dari 19 Kecamatan. Dalam tatib PMI apa bila seseorang calon mendapat dukungan lebih dari 50 persen maka aklamasi.

“Calonnya hanya satu dan mendapat surat dukungan 19 kecamatan maka calon tersebut aklamasi, “singkat Jahuddin, sabtu (17/9).

Sementara itu ketua terpilih Andi Rusni dalam sambutannya mengatakan berterima kasih kepada seluruh pihak.

” Atas amanah yang diberikan ini kami ucapkan Terima kasih. Insya allah amanah yang diberikan ini akan dijalankan dengan baik,”ujarnya.

Menurutnya, memimpin organisasi yang kita cintai bersama ini dalam lima tahun ke depan kita sudah memahami bersama bahwa mekanisme di dalam organisasi kita ini berjalan setiap 5 tahun sekali.

“Proses ini sudah kita lewati bersama sebagaimana ketentuan yang berlaku di dalam anggaran dasar anggaran rumah tangga Palang Merah Indonesia dan petunjuk organisasi. Karenanya tentu tidak akan bisa kita kerja dan tidak akan berarti apa-apa tanpa kita bersama. karena itu kebersamaan kita itu menjadi penting agar peran PMI ke depan betul-betul dapat kita rasakan bersama, “terangnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.