Selamat!!! Ca’Imin Kembali Terpilih Sebagai Ketum DPP PKB Dalam Muktamar ke – V di Bali
Sumbawa.Harnasnews.com – Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin kembali terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Periode 2019-2024 dalam Muktamar yang digelar Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali pada Rabu (21/8/2019) dini hari.
Penetapan Cak Imin sebagai ketum dalam Muktamar bertemakan ” Melayani Ibu Pertiwi”, denga mengemban tiga Misi utama yakni Pendidikan untuk masyarakat kecil, penguatan ekonomi masyarakat menengah kebawah serta Dakwah akhlak dan kebudayaan.
Hadir pada kesempatan tersebut Presiden RI ke V Megawati Soekarnoputri serta beberapa Ketua umum partai dan sekjen acara muktamar di buka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo
Setelah sebelumnya dalam rapat pleno dengan agenda penyampaian pandangan umum oleh seluruh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB se-Indonesia yang disampaikan secara bergiliran terkait laporan pertanggungjawaban (LPJ) kepengurusan DPP PKB Periode 2014-2019.
Para pimpinan DPW sekaligus mewakili Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di masing-masing wilayah kemudian menyampaikan dukungan kepada Cak Imin untuk kembali sebagai ketua umum, sekaligus meminta Cak Imin sebagai mandataris tunggal Muktamar.
“Kami DPC PKB Sumbawa dan 9 kabupaten Kota lainnya di NTB telah sepakat menerima laporan pertanggungjawaban kepengurusan DPP PKB dan mengapresiasi keberhasilan PKB yang merupakan buah tangan dingin Ketum DPP PKB,” Zakaria Surbini kepada Harnasnews dari arena Mukhtamar Badung Bali
Sebelumnya Cak Imin menyampaikan laporan pertanggung jawaban secara singkat dalam bentuk slide yang ditayangkan di backdrop panggung. Dalam pernyataannya, Cak Imin menyatakan DPP PKB sukses membuat demam PKB karena semakin dikenal masyarakat.
PKB juga sukses melakukan program advokasi seperti terkait larangan cantrang, keberhasilan PKB dalam Pileg dan Pilpres 2019, keberhasilan ini membuat PKB sebagai partai mandiri.
Steering Commite Muktamar PKB 2019 Ida Fauziyah kemudian membacakan hasil rapat pleno ketiga dengan mendengarkan pandangan umum Ketua DPW PKB se-Indonesia.
“Semua kita menjadi saksi bahwa seluruh DPW menerima LPJ Ketua Umum DPP PKB Periode 2014-2019. Apakah LPJ Ketua Umum dapat diterima?” tanya Ida Fauziyah yang langsung disambut pernyataan peserta Muktamar. “Diterima.”
“Hasil rapat pleno menetapkan dan memutuskan Bapak Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum PKB Periode 2019-2024 sekaligus mandataris tunggal,” kata Ida Fauziyah sekaligus mengetok palu penetapan.
Demikian disampaikan Sekretaris DPC PKB Sumbawa Zakaria Surbini, A.Md terkait ulasan proses penetapan Ca’Imin sebagai Ketum PKB dalam muktamar yang dilaksanakan di Badung Bali.
Jack akrab sekretaris DPC Sumbawa di sapa mengakui kalau Ca’Imin layak aklamasi dan calon tunggal karena sudah teruji dalam memimpin partai ini. ” Sumbawa adalah sejarah baru hantarkan 4 kursi DPR nya periode 2019/2024 Ini semua adalah buah dari transformasi ide, gagasan strategi dari tangan dingin Sang Ketum (Ca’ Imin) kata Jack kepada Harnasnew via Massanger.
Hari ini Selasa 21/08 Rombongan DPC PKB Sumbawa masih berada di Bali dalam rangka persiapan kepulangannya.
Berikut peserta dan rombongan Mukhtamar dari DPC Sumbawa
H. M. Idham ( ketua DPC PKB SUMBAWA), Zakariah Surbini ( Sekretaris DPC PKB SUMBAWA), ZUHRIADI TABRI SE ( Bendahara DPC PKB Sumbawa), MUHAMMAD DAYAN (Dewan Syuro DPC PKB Sumbawa), HATIMI ( Perempua PKB SUMBAWA)
PENIJAU 14 orang
4 Aanggota legislatif PKB dan 10 pengurus harian DPC PKB Sumbawa). ( Alwan Hidayat)