Sri Mulyani Minta Pelaku Industri Syariah Akrab dengan Teknologi Digital

JAKARTA, Harnasnews.com – Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati meminta para pelaku di industri keuangan dan perbankan syariah untuk menggunakan teknolog digital. Sebab, sejak pandemi Covid-19, digitalisasi menjadi tumpuan dalam berbagai hal karena hampir semua pekerjaan telah menggunakan teknologi digital.

“Jangan sampai kita tidak paham dan industri syariah enggak mau melihat perubahan ini dan tetap menggunakan value-value yang sudah ada saja,” kata Sri Mulyani pada Penandatanganan MoA Strategic Sharia Banking Management (SSBM), Jakarta, Rabu (22/9).

Di masa depan, tantangan yang dihadapi bukan hanya dampak pandemi Covid-19. Melainkan ada ancaman perubahan iklim, bonus demografi dan sebagainya. “Ke depan tantangan kita ini tidak hanya pandemi, tapi ada climate change, bonus demografi dan sebagainya,” kata dia, dikutip dari merdeka.

Untuk itu, dia meminta agar nilai-nilai Islami dalam industri syariah bisa diterjemahkan dalam penggunaan teknologi digital. Sehingga berbagai inovasi yang dihasilkan tetap dalam suasana menjalankan nilai-nilai yang diajarkan agama.

Leave A Reply

Your email address will not be published.