Usai Dilantik, Ini Pesan Ketua GMNI Tangerang pada Para Kader
DEPOK, Harnasnews – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Tangerang selatan menggelar pelantikan sekaligus dialog publik untuk melantik Khoirul Hakim sebagai Ketua Cabang beserta jajaran yang bertempat di Café Joglo Teduh, Kecamatan Bojong Sari, Kota Depok baru-baru ini.
Usai dilantik, Khoirul Hakim mengatakan, Di zaman yang serba keliru ini, dalam mewujudkan cita-cita ideologinya, merupakan suatu amal yang tidak mudah karena zaman itu sendiri telah membutakan bangsa ini yang tidak lepas dari pengaruh neokapitalisme, neoliberalisme, dan feodalisme.
Untuk itu, kata dia, sebagai organisasi yang di dalamnya terkandung nilai-nilai perjuangan suci pembebasan kaum marhaen, sudah barang tentu GMNI harus berupaya keras mewujudkan tegaknya sosialisme Indonesia berdasarkan nilai- nilai marhaenisme dalam bingkai Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur.
“Cita-cita ini merupakan suatu wujud yang harus dipegang teguh sampai kapan pun oleh anggota dan fungsionaris GMNI untuk diamalkan dalam kehidupan sehari-harikata,” kata Khoirul Hakim.
Oleh karena itu, kata Hakim, sebagai organisasi perjuangan di mana kader-kadernya ini berjuang secara dinamis, GMNI tidak saja dituntut berjuang dan berpihak pada kepentingan rakyat semata, tetapi sekaligus berjuang bersama- sama rakyat untuk melawan segala macam bentuk penindasan yang diakibatkan oleh sistem neokapitalisme, neoliberalisme, dan feodalisme di zaman modernisasi dan globalisasi ini yang penuh dengan kekeliruan.