Vidcon Laporan Kesatuan Dalam Rangka Rangkaian Serah Terima Jabatan Kapolda Jatim


Surabaya, Harnasnews.com – Telah dilaksanakan Vidcon Laporan Kesatuan dalam rangka rangkaian serah terima Jabatan Kapolda Jatim, pada hari Sabtu (21 November 2020), di mulai pukul 10.57 Wib sampai pukul 11.50 Wib.

Acara sertijab diselenggarakan di Ruapatama Polda Jatim, dan diikuti secara virtual oleh Polres Jajaran Polda Jatim.

Turut hadir dalam kegiatan sertijab. Diantaranya, IRJEN POL Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. (Kapolda Jatim). IRJEN POL Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si (Kapolda Metro Jaya). BRIGJEN POL Drs. Slamet Hadi S, S.H., M.H. (Waka Polda Jatim). Irwasda Polda Jatim. PJU Polda Jatim. Kapolrestabes Surabaya. Kapolresta Sidoarjo. Kapolresta Malang Kota. Kapolresta Banyuwangi. Kapolres Jajaran Polda Jatim.

Adapun acara pembukaan diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya. Dilanjutkan Pembacaan Do’a.

Kemudian, acara sambutan dan Laporan Kesatuan oleh Irjen Pol. Dr. M. Fadil Imran, M.Si (Kapolda Metro Jaya), yang intinya menyampaikan, Selamat kepada Kapolda Jatim yang baru karena telah kembali ke surabaya tempat asalnya.

Fadil berharap, semoga dengan Jabatan Baru di Jatim dapat memimpin Polda Jawa Timur lebih baik.

“Untuk diketahui, saat ini situasi Jatim Aman, Kondusif dan terkendali,“ sambung Fadil.

Mengenai masalah nilai investasi di Provinsi Jawa Timur sangat tinggi diantara Provinsi lain di Pulau Jawa.

“Diterangkan, Pertumbuhan Ekonomi di Jatim tetap berkembang dengan pesat meskipun dalam masa Pandemi Covid 19,“ tuturnya.

Menurut Fadil, ini semua berkat kerja keras seluruh Personil di Polda Jatim, sehingga pertumbuhan ekonomi dan pencegahan penyebaran Covid 19 dapat dikendalikan.

Di samping itu, Fadil juga menjelaskan, Jawa Timur adalah Polda yg sangat besar dengan jumlah personil yang banyak baik Polri maupun ASN.

“Tingkat Kriminal Narkoba, Curas dan Curanmor menjadi antensi, tetapi sampai saat ini terbilang kondusif,“ tandasnya.

Lanjut Fadil mengatakan, saat ini sudah dilakukan pengecekan Kesiap Siagaan Personil dalam pengamanan Pilkada Th 2020.

Leave A Reply

Your email address will not be published.