Wabup Sumbawa: Pentingnya Strategi Peningkatan Produksi Pangan

SUMBAWA, Harnasnews – Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, melaunching 0perasional alat pengering gabah/jagung (dryer) dan Rice Milling Unit (RMU) untuk Pengembangan Lumbung Pangan Masyarakat (LPM) yang ada di Gapoktan Tenri Untung, Desa Jorok Kecamatan Utan, Selasa 7 Maret 2023.

Dalam sambutannya, Wabup menjelaskan, pembangunan LPM semata -mata dihajatkan sebagai tempat penyimpanan cadangan pangan dalam rangka memenuhi kebutuhan pangan masyarakat, serta untuk mengantisipasi kondisi rawan pangan yang disebabkan bencana di lingkungan kelompok dan masyarakat.

Menurutnya, sektor pertanian memiliki peranan yang sangat penting dan strategis dalam pembangunan daerah dan nasional. Pembangunan di bidang pertanian merupakan salah satu prioritas utama yang dilakukan di Kabupaten Sumbawa melalui beberapa program yang berasal dari pemerintah Kabupaten, provinsi maupun pusat, sesuai potensi yang ada.

“Tantangan dalam penyediaan pangan salah satunya adalah pemenuhan pangan bagi penduduk kabupaten Sumbawa yang saat ini mencapai 519.564 jiwa dan diperkirakan terus bertambah. Dari itu perlu adanya strategi untuk peningkatan produksi pangan khususnya beras agar kebutuhan bisa terpenuhi, salah satunya dengan revitalisasi penggilingan padi sekaligus inovasi dryer padi untuk meningkatkan kualitas dan nilai jual gabah atau beras petani,” urai Wabup.

Dengan adanya fasilitas RMU dan Bedrayer di LPM diharapkan dapat tercipta sistem pergudangan yang terintegrasi antara pengering dan penggilingan, bahkan di bangunan tersebut bisa langsung dilakukan pengemasan.

“Keberadaan fasilitas ini diharapkan kedepan Kecamatan Utan dapat memiliki produk tersendiri dalam bidang pertanian,” ujar Wabup, sembari berharap agar pengelolaan LPM dapat berjalan optimal, dan pemerintah daerah melalui dinas ketahanan pangan akan memberikan penguatan modal pada tahap berikutnya. (HR)

Leave A Reply

Your email address will not be published.